Teks diskusi menyatakan pendapat atau meyakinkan pembaca/pendengar untuk setuju dengan sudut pandang tertentu. Oleh karena itu, pendahuluan teks diskusi harus jelas dan menyimpulkan pesan utama. Judul juga tidak kalah pentingnya. Gunakan judul yang menonjol, inspiratif, atau kontroversial. Tulisan harus melibatkan emosi pembaca agar berminat untuk membaca teks yang dibuat.
Kehadiran dari sampah plastik ini memang menjadi hal yang sangat meresahkan, hal tersebut karena sampah jenis satu ini sangat sulit untuk terurai di dalam tanah.
Banyak juga para pegiat lingkungan yang kemudian telah menggalakan sampah plastik untuk daur ulang. Manfaat dari daur ulang sampah yang dihasilkan juga sangat menguntungkan.
Daur ulang ini sangat bagus untuk lingkungan sebab dapat mengurangi limbah yang mencemari tempat pembuangan sampah serta insinerator. Proses daur ulang pula dapat berkontribusi terhadap pertumbuhan pekerjaan kreatif di dalam perekonomian.
Namun sayangnya, proses daur ulang sampah menyebabkan kerugian. Sebab bisa mengakibatkan polusi terutama untuk daur ulang sampah elektronik.
Banyak dari barang elektronik yang dikirim ke luar negeri menuju negara – negara kurang yang berkembang serta disortir.
Selama pada proses penyortiran, logam serta bahan kimia lainnya bisa larut ke tanah serta air tempat daur ulang berlangsung sehingga bisa berdampak buruk terhadap lingkungan serta penghuninya.
0 Comments